‎Sambut HUT ke-130, BRI KC Jakarta Pondok Indah Gelar Pameran Road Mall to Mall

Pameran road mall to mall di di Pondok Indah Mall 1 dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) BRI ke-130.

JAKARTA – Bank Rakyat Indonesia (BRI) Kantor Cabang (KC) Jakarta Pondok Indah menggelar pameran road mall to mall dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) BRI ke-130. Kegiatan tersebut digelar di Pondok Indah Mall 1 pada 15 hingga 21 Desember 2025.

‎Pemimpin Cabang BRI Jakarta Pondok Indah, Michael Sebastian, mengatakan pameran ini merupakan bagian dari upaya BRI untuk semakin mendekatkan layanan perbankan kepada masyarakat, sekaligus memberikan berbagai penawaran menarik bagi nasabah.

‎Dalam pameran tersebut, BRI menawarkan beragam program promo bagi pengunjung yang membuka rekening baru. Setiap nasabah yang membuka rekening berkesempatan mendapatkan cashback berupa voucher MAP, serta mengikuti program 4+1.

‎Program 4+1 tersebut mencakup kepemilikan produk tabungan, kartu ATM debit, aplikasi BRImo, kartu kredit, dan Kredit Pemilikan Rumah (KPR). Nasabah yang telah memiliki produk tersebut dan melakukan transaksi minimal Rp50 ribu melalui BRImo berhak mengikuti spin wheel dengan berbagai hadiah menarik.

‎Selain itu, Michael menambahkan, pengunjung yang melakukan top up dengan nominal minimal Rp15 juta juga berkesempatan memenangkan hadiah berupa logam mulia.

‎“Kami mengajak masyarakat untuk membuka rekening BRI dan menikmati berbagai benefit yang menguntungkan melalui program-program menarik yang kami hadirkan,” ujar Michael.

‎Melalui pameran road mall to mall ini, BRI berharap dapat meningkatkan inklusi keuangan sekaligus memperkuat hubungan dengan nasabah dalam momentum perayaan HUT BRI ke-130. (*)

BACA JUGA
METROPLUS.ID

Subscribe YouTube Kami Juga Ya