Kejati Jawa Barat Luncurkan Aplikasi E-Magang, Dorong Inovasi untuk Mendukung Program Merdeka Belajar

Kepala Kejaksaan Tinggi Jawa Barat (Kejati Jabar), Katarina Endang Sarwestri, S.H., M.H., saat meluncurkan Aplikasi E-Magang di Aula R. Soeprapto, Kejaksaan Tinggi Jawa Barat, Senin (2/9/2024).

METROPLUS.ID – BANDUNG | Bertepatan dengan peringatan Hari Lahir Kejaksaan Republik Indonesia ke-79, Kepala Kejaksaan Tinggi Jawa Barat (Kejati Jabar), Katarina Endang Sarwestri, S.H., M.H., meresmikan peluncuran Aplikasi E-Magang di Aula R. Soeprapto, Kejaksaan Tinggi Jawa Barat, Senin (2/9/2024). Acara ini dihadiri oleh seluruh pegawai Kejaksaan Tinggi Jawa Barat dan menandai momentum penting bagi institusi tersebut.


Dalam sambutannya, Kajati Jabar mengungkapkan kebanggaannya atas peluncuran aplikasi ini dan menjelaskan bahwa peringatan hari lahir Kejaksaan RI ke-79 tahun ini adalah yang pertama sejak ditetapkannya Keputusan Jaksa Agung Nomor 196 Tahun 2023. Penetapan tanggal 2 September 1945 sebagai hari lahir Kejaksaan RI dilakukan melalui penelitian mendalam yang melibatkan para ahli sejarah serta arsip-arsip nasional dari dalam dan luar negeri.


Katarina Endang Sarwestri menegaskan bahwa Kejaksaan memiliki peran penting dalam penegakan hukum dan diharapkan untuk terus menjaga profesionalisme, integritas, dan komitmen pada kebenaran. Ia mengajak seluruh pegawai untuk menjadikan perayaan ini sebagai kesempatan untuk introspeksi dan evaluasi kontribusi mereka terhadap bangsa dan negara.


Seiring dengan kemajuan teknologi dan tuntutan zaman, Kejaksaan kini berkomitmen untuk terus berinovasi. “Dengan penuh rasa bangga, saya memperkenalkan Aplikasi E-Magang Kejati Jabar,” ujar Kajati Jabar. Aplikasi ini merupakan langkah maju dalam mendukung program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) yang digagas oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia.


Aplikasi E-Magang dirancang untuk memberikan pengalaman praktis kepada mahasiswa di bidang hukum, memadukan teori dengan praktik di lapangan. Harapannya, aplikasi ini akan mempersiapkan mahasiswa untuk menjadi calon pemimpin bangsa yang lebih siap menghadapi tantangan di masa depan.


Dalam kesempatan ini, Kajati Jabar juga memberikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh jajaran Kejaksaan Tinggi Jawa Barat atas dedikasi dan kerja keras mereka. Ia mengajak seluruh insan Adhyaksa untuk terus menjaga semangat kebersamaan, soliditas, dan integritas dalam setiap langkah yang diambil.


“Marilah kita menjadikan momen ini sebagai titik tolak untuk terus berkarya, berinovasi, dan memberikan yang terbaik bagi bangsa dan negara,” tutup Kajati Jabar. Ia juga mengucapkan selamat Hari Lahir Kejaksaan RI ke-79 dan selamat atas peluncuran Aplikasi E-Magang Kejati Jabar. (*)

METROPLUS.ID

Subscribe YouTube Kami Juga Ya