METROPLUS.ID – BANDUNG | Jawa Barat resmi memberangkatkan 160 kafilah untuk mengikuti Musabaqah Tilawatul Quran (MTQ) ke-30 Tingkat Nasional yang akan berlangsung di Samarinda, Kalimantan Timur. Pelepasan kafilah dilakukan langsung oleh Penjabat Gubernur Jabar, Bey Machmudi, pada 4 September 2024.
Dalam sambutannya, Bey Machmudi menekankan bahwa acara ini bukan hanya sekadar seremoni, tetapi merupakan momentum penting untuk menunjukkan komitmen dalam memperjuangkan nilai-nilai Al-Qur’an di tingkat nasional.
“Kafilah kita tidak hanya membawa nama besar Jawa Barat, tetapi juga misi penting untuk menyebarkan dan mengamalkan nilai-nilai Al-Qur’an kepada masyarakat Indonesia dan dunia,” ujar Bey.
Bey menjelaskan bahwa keikutsertaan dalam MTQ adalah kesempatan untuk memperdalam pemahaman tentang keutamaan Al-Qur’an dan menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari.
“MTQ lebih dari sekadar kompetisi; ini adalah kesempatan untuk menunjukkan bagaimana Islam sebagai rahmatan lil-alamin dapat diwujudkan melalui lantunan ayat suci dan praktik nilai-nilai Al-Qur’an,” tuturnya.
Bey juga berpesan kepada para kafilah untuk menjaga kekompakan dan kebersamaan selama kompetisi.
“Saya percaya semangat kebersamaan yang kalian bawa akan menjadi kekuatan tersendiri. Kalian adalah keluarga besar yang solid. Dengan doa dan dukungan kita semua, saya yakin prestasi akan menyertai langkah kalian,” tutup Bey.
Kafilah Jawa Barat diharapkan dapat memberikan prestasi terbaik dan menjaga nama baik daerah selama pelaksanaan MTQ ke-30. (*/ari)