METROPLUS.ID – KARAWANG | Aipda Supriyono, Bhabinkamtibmas Desa Gombongsari, melaksanakan kegiatan door to door pada Sabtu (14/08/2024) sebagai bagian dari program Polres Karawang Polda Jabar.
Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara polisi dan warga serta menyampaikan pesan-pesan kamtibmas secara langsung.
Dengan mengunjungi rumah-rumah warga, Aipda Supriyono tidak hanya mempererat silaturahmi, tetapi juga menggali informasi mengenai situasi keamanan di desa dan menyerap berbagai permasalahan yang dihadapi masyarakat. Hal ini diharapkan dapat membantu dalam menciptakan lingkungan desa yang aman dan bebas dari gangguan kamtibmas.
Kapolres Karawang, AKBP Edwar Zulkarnain, S.I.K., SH, MH, melalui Kapolsek Rawamerta, IPTU Ulan Sonjaya, SH, menekankan bahwa kegiatan sambang desa ini penting untuk membangun sinergitas antara warga dan Bhabinkamtibmas.
“Kami berusaha untuk memotivasi masyarakat agar aktif dalam mendukung terciptanya kamtibmas yang aman dan terkendali,” ujar Kapolsek.
Melalui program ini, diharapkan komunikasi antara kepolisian dan masyarakat semakin baik, serta permasalahan keamanan dapat ditangani dengan lebih efektif. (*)
Reporter: Mat Rahmat