Atasi Pencemaran dan Banjir, Acep-Gina Inisiasi Transformasi Sungai Citarum

METROPLUS.ID – KARAWANG | Di tengah persaingan Pilkada Karawang 2024, pasangan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati, Acep Jamhuri dan Gina Fadlia Swara, membawa visi besar yang menjanjikan perubahan signifikan bagi wilayah ini.

Salah satu gagasan utama mereka adalah mengembalikan fungsi Sungai Citarum sebagai jalur transportasi air, sekaligus mengatasi berbagai masalah yang melanda kawasan tersebut, termasuk banjir di Karangligar.

Nana Kustara, Sekretaris Tim Pemenangan Acep-Gina, mengungkapkan bahwa pasangan ini terinspirasi oleh sejarah Sungai Citarum yang dulunya merupakan jalur transportasi utama. Mereka berpendapat bahwa solusi terbaik untuk mengatasi permasalahan pencemaran dan banjir adalah dengan mengembalikan fungsi sungai tersebut.

“Jika Citarum menjadi jalur transportasi, kita yakin persoalan pencemaran dan banjir di sekitar Citarum bisa teratasi, khususnya banjir Karangligar. Karena ketika Citarum menjadi jalur transportasi, maka semua pihak akan bertanggung jawab untuk ikut menjaga dan merawat kebersihan Citarum,” ujar Nana.

Visi besar ini tidak hanya mencakup perbaikan lingkungan, tetapi juga membuka peluang ekonomi baru di sepanjang Sungai Citarum. Nana menambahkan bahwa potensi wisata dan ekonomi kerakyatan dapat berkembang pesat jika sungai ini dijadikan jalur transportasi dan destinasi wisata.

Namun, Nana juga mengakui bahwa mewujudkan visi besar ini memerlukan dukungan yang kuat, tidak hanya dari Pemerintah Kabupaten Karawang tetapi juga dari Pemprov dan pemerintah pusat. Dia menyatakan bahwa meskipun visi ini mungkin tidak terwujud sepenuhnya dalam jangka pendek, penting untuk segera memulai langkah-langkah awal.

“Visi besar ini akan kita mulai, jika Acep-Gina ditakdirkan menjadi Bupati dan Wakil Bupati Karawang 2024-2029,” katanya. Nana juga menegaskan bahwa visi ini bukan sekadar mimpi, melainkan sesuatu yang bisa terwujud jika ada kemauan dan dukungan yang memadai.

Dia berharap proyek-proyek strategis nasional seperti Ibu Kota Negara (IKN) di Kalimantan Timur dan kereta cepat dapat menjadi pendorong bagi tercapainya visi ini. “Insha Allah, visi besar ini akan dimulai di masa pemerintahan Acep-Gina nanti,” tutup Nana Kustara. (*)

METROPLUS.ID

Subscribe YouTube Kami Juga Ya