Anggota Polsek Rawamerta Kunjungi SMAN 1 Rawamerta

METROPLUS.ID – KARAWANG | Pada Kamis (29/08/2024) pukul 09.00 WIB, Bhabinkamtibmas Polsek Rawamerta, Bripka Dadan Indra Praja, bersama anggota lainnya, mengunjungi SMAN 1 Rawamerta di Desa Panyingkiran, Kecamatan Rawamerta. Kunjungan ini bertujuan untuk melakukan diskusi dan dialog dengan siswa-siswi setempat.

Dalam kunjungan tersebut, Bripka Dadan mengimbau para pelajar untuk tekun belajar, menghormati guru, serta menghindari perilaku negatif seperti bullying, penggunaan narkoba, minuman keras, dan tawuran. Ia juga mengingatkan pentingnya mematuhi tata tertib lalu lintas dan aturan di lingkungan sekolah.

“Raihlah cita-cita setinggi mungkin dan jadilah pemimpin yang amanah dan mulia. Buatlah orang tua bangga dengan pencapaian kalian, dan kembangkan kemampuan diri untuk menjadi generasi penerus unggul yang memiliki karakter dan kompetensi,” ujar Bripka Dadan.

Kapolres Karawang, AKBP Edwar Zulkarnain, S.I.K., SH., MH, melalui Kapolsek Rawamerta, IPTU Ulan Sonjaya, SH, menambahkan bahwa kunjungan ini merupakan bagian dari upaya monitoring dan memberikan pesan kepada guru serta siswa.

“Kami berharap kunjungan ini dapat mendorong siswa untuk menjauhi perilaku negatif dan mematuhi tata tertib, sehingga mereka dapat menjadi generasi penerus bangsa yang baik,” terang Kapolsek.

 

Reporter: Mat Rahmat

METROPLUS.ID

Subscribe YouTube Kami Juga Ya