![]() |
Anggota Polsek Rawamerta yang dipimpin oleh Ka Spkt Aiptu Dede Heru melaksanakan patroli rutin di wilayah perkantoran, Kamis (23 Mei 2024). |
Kegiatan ini dilakukan di berbagai lokasi vital di Kecamatan Rawamerta, Kabupaten Karawang, seperti Indomart, Alfamart, Kantor Pos, Kantor Pegadaian, dan Bank BRI Unit Sukamerta.
Dalam kegiatan patroli ini, Aiptu Dede Heru dan anggota Polsek Rawamerta memberikan himbauan kepada warga yang sedang beraktivitas, baik yang membawa barang berharga maupun kendaraan bermotor. Warga juga diingatkan untuk selalu berhati-hati dan waspada terhadap potensi tindak kejahatan.
Aiptu Dede Heru juga menekankan pentingnya masyarakat untuk segera melaporkan setiap gangguan Kamtibmas ke Polsek Rawamerta melalui Hotline Pengaduan Kepolisian atau WhatsApp Lapor Pak Kapolres Karawang, serta ke nomor 110.
Polsek Rawamerta berkomitmen untuk merespon pengaduan masyarakat dengan cepat.
Kapolres Karawang, AKBP Wirdhanto Hadicaksono, S.I.K., M.Si., melalui Kapolsek Rawamerta, IPTU Ulan Sonjaya, SH, menyatakan bahwa patroli ini merupakan bagian dari upaya rutin yang ditingkatkan (KRYD) untuk menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polsek Rawamerta.
"Peran serta anggota Polsek Rawamerta dalam memelihara Kamtibmas yang aman dan kondusif, salah satunya dengan menggiatkan patroli dialogis bersama warga masyarakat. Selain mendapatkan informasi, ini juga menjalin tali silaturahmi serta kedekatan antara Polsek Rawamerta dengan masyarakatnya, khususnya di Kecamatan Rawamerta," ujar Kapolsek.
Lanjut Kapolsek, dengan patroli rutin ini, diharapkan masyarakat Kecamatan Rawamerta dapat merasa lebih aman dan nyaman dalam melakukan aktivitas sehari-hari.
"Keamanan wilayah adalah tanggung jawab bersama, dan kerjasama antara polisi dan masyarakat sangat penting untuk mencegah dan menangani kejahatan," tutur Kapolsek.
(Mat)