Dalam kegiatan tersebut, Aiptu Dede Heru memberikan himbauan kepada petugas ronda agar selalu waspada terhadap potensi tindak pencurian.
Ia mengingatkan agar petugas rutin memantau dan melakukan kontrol bergantian setiap sejam sekali. Jika menemui warga yang tidak dikenal dari luar Dusun Cilele, mereka diharapkan menegur dengan cara yang baik untuk memastikan keamanan.
Aiptu Dede juga menekankan pentingnya segera menghubungi Polsek Rawamerta atau menggunakan layanan WA Lapor Pak Kapolres Karawang serta Call Centre 110 jika memerlukan bantuan polisi atau menemukan masalah yang perlu ditangani pihak berwenang.
Kapolres Karawang, AKBP Wirdhanto Hadicaksono, S.I.K., M.Si., melalui Kapolsek Rawamerta, IPTU Ulan Sonjaya, S.H., menyampaikan bahwa kegiatan patroli dialogis ini dilakukan sebagai upaya menciptakan situasi yang kondusif dan mencegah gangguan kamtibmas di wilayah hukum Polsek Rawamerta.
"Kegiatan sambang dan himbauan ini sesuai dengan arahan Kapolres Karawang untuk menyentuh langsung masyarakat dan mencegah gangguan kamtibmas serta menciptakan situasi yang aman dan kondusif," ujar Kapolsek Rawamerta.
(Mat)