Antisipasi Tawuran, Polsek Rawamerta Tingkatkan Patroli di Sejumlah Lokasi

Anggota Polsek Rawamerta saat melakukan penyisiran dan patroli di wilayah yang dianggap rawan terjadinya tawuran, Rabu (15/5/2024).
Metroplus.id - Karawang |  Dalam upaya memelihara keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di Kabupaten Karawang, Polsek Rawamerta di bawah naungan Polres Karawang, Polda Jabar, telah meningkatkan patroli dan penjagaan di beberapa lokasi wilayah Kecamatan Rawamerta.

Patroli ini dilakukan untuk mengantisipasi terjadinya aksi tawuran yang berpotensi mengganggu keamanan dan ketertiban masyarakat.

Langkah ini sesuai dengan arahan Kapolres Karawang, AKBP Wirdhanto Hadicaksono, S.I.K., M.Si. Anggota Polsek Rawamerta melakukan penyisiran dan patroli di wilayah yang dianggap rawan terjadinya tawuran.

"Untuk mengantisipasi terjadinya tawuran, anggota patroli melakukan penyisiran sekaligus patroli di wilayah yang terdapat kerawanan," ujar Kapolsek Rawamerta, Rabu (15/5/2024).

Selain itu, Kapolsek Rawamerta mengimbau kepada warga masyarakat untuk tetap waspada dan berhati-hati. Beliau juga menekankan pentingnya menggiatkan kembali ronda malam dan siskamling untuk meminimalisir terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Guankamtibmas).

"Dihimbau kepada warga masyarakat untuk tetap waspada dan berhati-hati serta menggiatkan kembali ronda malam dan siskamling agar dapat meminimalisir terjadinya Guankamtibmas," pungkas Kapolsek Rawamerta.

Upaya peningkatan patroli ini diharapkan dapat memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat Kecamatan Rawamerta serta mencegah terjadinya aksi tawuran dan gangguan kamtibmas lainnya.

"Masyarakat juga diharapkan untuk segera melaporkan kepada pihak kepolisian jika mengetahui adanya potensi gangguan keamanan di lingkungan mereka," tutur Kapolsek.

(mat)