Setengah Abad Pupuk Kujang: Sunatan Massal hingga Beasiswa Warnai HUT ke-50

Khinatan massal dalam rangka merayakan HUT Pupuk Kujang, Rabu (23 April 2025).


METROPLUS.ID - KARAWANG |  Menyambut usia emasnya yang ke-50 tahun, PT Pupuk Kujang menggelar berbagai kegiatan sosial sebagai bentuk kepedulian dan kontribusi nyata kepada masyarakat sekitar. Kegiatan ini diawali dengan sunatan massal, kemudian dilanjutkan dengan donor darah, operasi katarak gratis, serta pemberian beasiswa untuk anak-anak di lingkungan sekitar perusahaan.


Direktur Keuangan dan Umum Pupuk Kujang, Yuni Setyaningrum, mengatakan bahwa kegiatan sosial ini menjadi bagian dari tradisi perusahaan dalam menyambut ulang tahun. Menurutnya, semangat berbagi dan membantu masyarakat merupakan nilai yang terus dijaga oleh perusahaan.


“Sunatan massal seperti ini sudah menjadi kegiatan rutin setiap ulang tahun perusahaan. Melalui kegiatan sosial, kami ingin meringankan beban masyarakat yang membutuhkan,” ujar Yuni saat membuka acara khitanan massal di Klinik Pupuk Kujang, Rabu, 23 April 2025.


Yuni menambahkan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk komitmen dan tanggung jawab sosial perusahaan dalam mendukung pengembangan sosial masyarakat serta memperkuat pelayanan terhadap warga.


“Tujuannya jelas, kami ingin memberikan kontribusi positif. Semoga manfaat kegiatan ini bisa dirasakan luas oleh masyarakat,” tuturnya.


Antusiasme masyarakat terhadap sunatan massal tahun ini cukup tinggi. Sebanyak 500 anak dari berbagai desa berpartisipasi dalam program ini. Para peserta tidak hanya mendapatkan layanan khitan, tetapi juga menerima uang saku, konsumsi, serta perlengkapan sekolah.


“Harapannya, ini bisa mendukung kualitas hidup masyarakat dan melahirkan generasi yang sehat jasmani dan rohani,” tambah Yuni.


Untuk melayani ratusan peserta, Klinik Pupuk Kujang menyediakan fasilitas dan teknologi medis terkini. Direktur Klinik HPH Pupuk Kujang, Mulky Wahyudi, menjelaskan bahwa pihaknya menggunakan teknik sunat non-jahit dengan alat electrocautery atau bedah listrik—yang populer dikenal sebagai metode laser—serta metode ring yang minim pendarahan.


Sementara itu, VP Komunikasi Perusahaan, Muhammad Arif Rahman, menyampaikan bahwa selain sunatan massal, Pupuk Kujang juga akan memberikan beasiswa kepada 150 anak sekolah dan mengadakan donor darah yang diikuti oleh 500 orang, termasuk karyawan dan jajaran direksi. Tak hanya itu, operasi katarak gratis juga menjadi bagian dari rangkaian kegiatan sosial tahun ini.


“Kegiatan sosial ini merupakan tradisi yang terus dijaga. Kami ingin selalu hadir dan memberi manfaat bagi masyarakat,” kata Arif.


Ia menekankan bahwa keberadaan Pupuk Kujang tak lepas dari dukungan masyarakat sekitar, sehingga perusahaan selalu berupaya memberikan kembali dalam bentuk nyata.


Dengan mengusung tema "50 Tahun Emas, Prestasi Tanpa Batas", HUT Pupuk Kujang tahun ini diharapkan menjadi momen untuk semakin memacu semangat seluruh insan perusahaan dalam memberikan kinerja terbaik bagi bangsa dan masyarakat. (*)

METROPLUS.ID

Subscribe YouTube Kami Juga Ya