METROPLUS.ID – KARAWANG | Bhabinkamtibmas, sebagai ujung tombak kepolisian di Polres Karawang Polda Jabar, terus berupaya menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif. Melalui kegiatan sambang ke rumah warga, petugas tidak hanya memantau situasi, tetapi juga menjalin komunikasi langsung dengan masyarakat.
Pada Selasa (3/9/2024), Bripka Halim dari Polsek Rawamerta melakukan sambang ke rumah warga bernama Mahmud di Desa Sukamerta, Kecamatan Rawamerta. Kegiatan ini merupakan bagian dari rutinitas Bhabinkamtibmas dalam rangka mempererat hubungan dengan warga, tokoh agama, dan tokoh masyarakat.
Kapolres Karawang AKBP Edwar Zulkarnain, S.I.K., SH, MH., melalui Kapolsek Rawamerta IPTU Ulan Sonjaya, SH, menekankan bahwa kegiatan sambang ini merupakan salah satu bentuk implementasi program Quick Wins dan Transformasi Polri Presisi.
Dengan pendekatan langsung ini, diharapkan hubungan antara Polri dan masyarakat semakin dekat, serta segala permasalahan yang timbul dapat diatasi dengan cepat dan efektif.
Reporter: Mat Rahmat