Pemdes Panyingkiran Salurkan BLT DD Tahap 1 Tahun 2024

Bhabinkamtibmas dan Babinsa secara simbolik menyerahkan BLT DD Panyingkiran. 
Metroplus.id - Karawang | Desa Panyingkiran Kecamatan Rawamerta Kabupaten Karawang, menggelar acara penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) tahap 1 untuk tiga bulan pertama tahun anggaran 2024, yaitu bulan Januari, Februari, dan Maret.

Acara ini berlangsung di aula kantor desa pada Jumat (08/03/2024) mulai pukul 13.00 WIB hingga selesai.

Sebanyak 70 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) menerima bantuan sebesar 900.000 rupiah per bulan selama tiga bulan berturut-turut.

Acara ini dihadiri oleh pendamping desa, Kepala Desa, Bhabinkamtibmas dan Babinsa Desa Panyingkiran.

Kepala Desa Panyingkiran, M. Kusnaedi, S.Pd., menyampaikan rasa syukurnya atas penyaluran BLT DD tahap 1 tahun 2024.

Kepala Desa juga memberikan pesan kepada penerima untuk menggunakan uang tersebut dengan bijak.

"Mengutamakan kebutuhan pokok seperti sandang, pangan, dan papan, terutama saat ini sedang memasuki musim penghujan," ungkap Kepala Desa.

Lanjut Kades Kusnaedi, semoga bantuan ini dapat memberikan manfaat yang besar bagi masyarakat Desa Panyingkiran.

(Mat)


METROPLUS.ID

Subscribe YouTube Kami Juga Ya