Metroplus.id – Karawang | Pemerintah Kecamatan Rawamerta telah melakukan berbagai persiapan untuk merayakan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-79. Camat Rawamerta, Angga Satria Atmaja, SIP, mengungkapkan rencana pelaksanaan acara yang berbeda dari tahun-tahun sebelumnya.
Camat Angga Satria Atmaja mengumumkan bahwa perayaan 17 Agustus tahun ini akan dilaksanakan di lapangan bola yang terletak di belakang Kapolsek Rawamerta, bukan di lapangan kecamatan seperti biasanya.
“Kami berharap perayaan tahun ini lebih meriah, melibatkan seluruh elemen masyarakat termasuk sekolah-sekolah. Kami ingin semua bergabung di lokasi ini dan tidak menyelenggarakan acara 17 Agustus di sekolah masing-masing,” ujarnya, Rabu (31/7/2024).
Camat Angga menambahkan bahwa tahun ini, acara perayaan 17 Agustus akan difokuskan pada penyatuan berbagai instansi dan elemen masyarakat di satu lokasi. Lomba dan perlombaan akan diserahkan kepada masing-masing desa, sehingga kecamatan tidak akan menyelenggarakan lomba secara langsung.
“Harapan saya, semua instansi di Rawamerta mengikuti dan berpartisipasi dalam perayaan ini dengan semangat kebersamaan,” ungkapnya.
Selain itu, Camat Angga juga menginformasikan bahwa Rawamerta sedang mempersiapkan Program Peningkatan Peranan Wanita Menuju Keluarga Sehat Sejahtera (P2WKSS). Program ini mewakili Kabupaten Karawang dalam lomba tingkat provinsi yang akan dinilai pada Oktober 2024. Persiapan untuk program ini telah dimulai sejak Februari 2024.
Camat Angga mengharapkan agar semua pihak tetap optimis. “Yang terpenting adalah keberhasilan acara. Semoga semua dapat berpartisipasi dengan penuh semangat dan acara berjalan sukses,” tuturnya.
Reporter: Mat Rahmat