Silaturrahmi ke Vihara, Dirintelkam, Dirbinmas Polda NTB dan Ketua FKUB Disambut Hangat

Foto : Direktur Pembinaan Masyarakat (Dirbinmas) Kombes Pol Dessy Ismail, bersama Direktur Intelkam Kombes Pol Hendro Kumayadi Polda NTB saat silaturrahmi ke Ketua Majelis Pandita Buddha Maitreya Indonesia serta Ketua Persatuan Umat Budha Provinsi NTB Tokoh Agama Budha Heryanto.
Foto : Direktur Pembinaan Masyarakat (Dirbinmas) Kombes Pol Dessy Ismail, bersama Direktur Intelkam Kombes Pol Hendro Kumayadi Polda NTB saat silaturrahmi ke Ketua Majelis Pandita Buddha Maitreya Indonesia serta Ketua Persatuan Umat Budha Provinsi NTB Tokoh Agama Budha Heryanto.

Metroplus.id – Mataram | Direktur Pembinaan Masyarakat (Dirbinmas) Kombes Pol Dessy Ismail, bersama Direktur Intelkam Kombes Pol Hendro Kumayadi Polda NTB silaturrahmi ke Ketua Majelis Pandita Buddha Maitreya Indonesia serta Ketua Persatuan Umat Budha Provinsi NTB Tokoh Agama Budha Heryanto, di Vihara Sanata Dharma Maitreya Jalan Rajawali II Kecamatan Cakra Kota Mataram, Jumat (6/1/2023).

Dir Binmas Polda NTB Kombes Pol Dessy Ismail S.IK dan Dir Intelkam Polda NTB Kombes Pol Hendro Kumayadi S.ik., M.H. memperkenalkan diri, serta memberikan arahan terkait peran Polri dan terbentuknya kerukunan umat beragama di provinsi NTB.
Hadir pula dalam kesempatan itu Tgh Buya Subki As Sasaki MA, selaku Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB).
Kedatangan mereka disambut hangat oleh Ketua Persatuan Umat Budha Provinsi NTB, Tokoh Agama Budha Heryanto.
“Selamat datang dan ucapan terimakasih atas kedatangan dan kesediaan Dir Intelkam dan Dir Binmas, serta ketua FKUB NTB yang bersedia mendatangi Vihara kami,” ucap Heryanto.
Ia mengatakan, dalam waktu dekat, akan terlaksana kegiatan pemilihan Pengurus Permabudhi Prov. NTB Tahun 2023 yang rencana akan dilaksanakan di Lombok Plaza Hotel.
“Kami sangat terbantu dengan adanya FKUB serta terbangunnya majelis kami, sebab sebelumnya, kegiatan kami terpecah dan kurang terkoordinir” katanya.
“Dengan adanya pengurus baru kami mohon dapat di akui legalitasnya dan membantu ditengah masyarakat, sebab masih kami rasakan selaku minoritas. Harapan kami ingin sekali beraudiensi dengan Kapolda NTB dan berkenan datang dalam Pelantikan Pengurus Permabudhi Prov. NTB,” imbuhnya.
Sementara TGH Buya Subki As Sasaki MA, selaku Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama Prov. NTB menyampaikan, stabilisasi dalam internal Umat Budha, agar segera disampaikan, sebab potensi kerawanan masing-masing Umat beragama pasti ada.

“FKUB hadir bukan sebagai hakim, namun hadir sebagai mediator untuk secara bersama-sama mencari solusi terbaik,”  Ujarnya.

Baca Juga  AKBP Edwar Zulkarnain Ditunjuk Sebagai Kapolres Karawang
Kedepan FKUB Akan memprakarsai Payung Hukum pembentukan “GARDA HARMONI” yang akan bermanfaat dalam pelaksanaan kegiatan keagamaan di Provinsi NTB.
• Red

Berita Terbaru