Polsek Rawamerta Gelar Patroli Strong Point, Amankan Perbatasan Desa

Polsek Rawamerta, Polres Karawang, saat menggelar patroli strong point, Kamis malam (26/09/2024).

METROPLUS.ID – KARAWANG | Untuk menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah Kecamatan Rawamerta, Polsek Rawamerta, Polres Karawang, kembali menggelar patroli strong point pada Kamis malam (26/09/2024).

Dengan menggunakan kendaraan R4, patroli ini menyisir titik-titik rawan di perbatasan antara Desa Pasirkaliki, Kecamatan Rawamerta, dan Desa Tegal Sawah, Kecamatan Karawang Timur.

Patroli yang dipimpin oleh Bripka H. Iskandar dan beberapa anggota lainnya bertujuan mencegah potensi gangguan keamanan, seperti kejahatan jalanan, pencurian dengan pemberatan (curat), pencurian dengan kekerasan (curas), dan tindak kriminal lainnya.

Baca Juga  Kreasi Tuli Indonesia Gelar Pelatihan Anyaman Bambu untuk Sahabat Disabilitas di Karawang

Kapolsek Rawamerta, IPTU Ulan Sonjaya, SH, menjelaskan bahwa patroli rutin ini adalah bagian dari komitmen Polsek Rawamerta untuk selalu hadir di tengah masyarakat, menciptakan suasana yang aman dan nyaman, baik saat beraktivitas maupun beristirahat.

“Ini adalah wujud kehadiran polisi di masyarakat. Kami ingin memastikan masyarakat merasa aman, terutama di wilayah yang rawan gangguan keamanan,” ujar IPTU Ulan Sonjaya.

Baca Juga  Petugas Gabungan Razia Besar-Besaran Tempat Prostitusi Online di Karawang, 53 Orang Terjaring

Kapolres Karawang, AKBP Edwar Zulkarnain, S.I.K, SH, MH, melalui Kapolsek Rawamerta juga menambahkan, masyarakat diimbau untuk segera melapor jika mengetahui aktivitas kriminalitas melalui call center 110 atau WhatsApp Lapor Pak Kapolres Karawang.

“Dengan kerja sama masyarakat, kami berharap keamanan dan ketertiban di wilayah ini tetap terjaga,” tandasnya.

Patroli rutin ini merupakan salah satu langkah strategis Polsek Rawamerta dalam memberikan rasa aman dan nyaman bagi seluruh warga, khususnya di area perbatasan yang kerap dianggap rawan.

Baca Juga  Ngobrol Bersama Warga, Bhabinkamtibmas Sampaikan Himbauan Kamtibmas

Reporter: Mat Rahmat

Berita Terbaru